Rabu, 18 Juni 2014

Tips dalam Mengikuti Pelatihan Aplinet

hallo, saya mau bagi-bagi tips nih dalam mengikuti kegiatan Aplinet. Mungkin teman-teman mahasiswa baru atau maba Universitas Muhammadiyah Malang disyaratkan untuk mengikuti pelatihan Aplinet. Nah, pelatihan Aplinet ini diadakan selama seminggu. Ada yang shift 1, 2, 3, 4, dst. Kebetulan banget nih aku shift 1, fyi, shift 1 itu dimulai dari jam 07.00 WIB sampai jam 08.40 WIB. Lumayan pagi kan datangnya? hehehe


Jadi disini aku mau bagi tips buat maba lainnya yang akan mengikuti kegiatan Aplinet.

Ini tipsnya :
  • Tidur jangan larut malam. Buat yang dapat shift 1, usahakan malamnya jangan tidur terlalu larut karena akan mengakibatkan bangun kesiangan di pagi harinya.
  • Pasang alarm. Nah, yang ini supaya kita tidak telat bangun dan sholat subuh agar nanti tidak terburu-buru pergi ke tempat pelatihan Aplinet.
  • Jangan lupa sarapan. Sarapan itu penting apalagi buat teman-teman yang terkena penyakit maag. 
  • Jangan malu bertanya. Apabila teman-teman merasa bingung selama pelatihan, jangan malu bertanya kepada trainer.
  • Manage time. Di kegiatan Aplinet akan ada evaluasi. Setiap evaluasi diberikan waktu 50 menit dan soal yang diberikan berkisar 51-70 soal. So, manage your time.
  • Jangan gugup. Nah, ini nih kebiasaannya kalau ngerjain tugas evaluasi yang pertama. Gugup, gelisah, takut kalau mendapatkan nilai yang tidak memuaskan. Tenang bro, kesempatan evaluasi ada 2 kali. Santai aja, gugup gak akan menyelesaikan masalah :)
  • Berdoa. Mintalah bantuan kepada Allah SWT. melalui doa. Inshaallah, akan selalu ada bantuan dari-Nya disetiap kesulitan.
ya, teman-teman. Mungkin itu saja tips dari aku. Semoga bermanfaat dan tetap semangat ya dalam menjalani kegiatan aplinet :)
terimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar